Minggu, 25 Desember 2016

Back to Home, Please

Apa aku dilahirkan untuk menjadi orang yang kesepian? Aku harap tidak.

Apa aku dilahirkan untuk menjadi orang yang terus menunggu? Aku harap tidak.

Ayah, tidakkah rindu dengan keluarga mu? Pulanglah sebentar. Mari minum kopi dan duduk bersama. Atau mau memancing bersama? Aku bisa menemani.

Ibu, tidakkah lelah bekerja sepanjang hari? Kau seharusnya istirahat dan berada di rumah. Menyambut anak-anakmu yang baru pulang.

Kakak, tidak bisakah menemaniku bermain? Catur tidak seru dimainkan satu orang, aku butuh teman untuk dijadikan lawan main. Tapi nampaknya kakak terlalu sibuk.

Ayah, ibu, kakak, tidak bisakah kita berkumpul layaknya perkumpulan keluarga kecil? Berbagi cerita di meja makan. Tanpa diganggu telepon yang berdering tiap saat.

Aku kesepian, bisakah temani aku sebentar saja?
Aku hanya ingin berbagi cerita, kalau aku kesepian.
Pulanglah. Aku bosan menunggu.

#30DWC Hari ke 23

0 komentar:

Posting Komentar